Pada postingan sebelumnya kita telah membahas pengertian dan manfaat tagline untuk sebuah bisnis. Kali ini kita akan membahas tips tagline agar menarik dan mampu mengembangkan gambaran sebuah bisnis.
Langsung saja, berikut kami uraikan beberapa tips tagline dalam membuat tagline yang tepat untuk sebuah bisnis >>>
–
1. Jelas dan Singkat
Bisakah Anda membayangkan kalimat yang jelas dan singkat tapi mampu menjelaskan produk, manfaat, keunggulan, dan tujuan bisnis Anda dengan tepat? Kemungkinan Anda harus benar-benar meluangkan waktu untuk memikirkannya, agar hasilnya bisa lebih matang lagi.
Jangan asal menggunakan kalimat yang asal-asalan dan tidak punya makna sama sekali.
–
2. Sesuaikan Tagline dengan Produk atau Layanan yang Ditawarkan
Kita ambil contoh tagline dari perusahaan Singapore Airlines, yaitu “A great way to fly”.
Dari tagline tersebut, Singapore Airlines berusaha menjelaskan bahwa bisnis yang mereka sediakan adalah jasa transportasi dengan pelayanan yang terbaik.
–
3. Utamakan Keunggulan dan Tujuan Bisnis
Kira-kira seperti ini, coba Anda pikirkan satu keunggulan produk atau layanan yang paling menonjol yang Anda tawarkan kepada customer. Jika Anda telah menemukan keunggulan yang menonjol tersebut maka Anda bisa menjadikannya sebagai acuan untuk membuat tagline.
Kita ambil contoh misalnya Bukalapak yang memiliki tagline “Jual Beli Online Mudah & Terpercaya”. Melalui tagline tersebut, Bukalapak berusaha menjelaskan bahwa konsumen bisa mengakses platform mereka secara mudah. Baik melalui desktop ataupun aplikasi mobile. Dan memberikan jaminan bahwa setiap proses jual beli yang terjadi di Bukalapak akan terjamin aman dan terpercaya.
–
4. Kenali Siapa Target Market Anda
Tips keempat adalah kenali target market Anda. Hali ini akan menjadi cara agar para audiens tahu apakah produk Anda ditujukan untuk mereka atau bukan.
Kita ambil contoh dari majalah Gadis dengan tagline: “Dunia Cewek, Dunia Gadis”. Tagline ini tentunya sudah sangat menjelaskan target market mereka yaitu para wanita.
–
5. Bersifat Ajakan (Persuasif)
Tips yang kelima adalah tagline yang Anda buat baiknya bersifat ajakan, alias persuasif. Meskipun sudah banyak yang mempraktekkanya, namun cara seperti ini masih cukup efektif untuk bisa mengajak konsumen agar mudah mengingat produk Anda.
Kita ambil contoh Tolak Angin yang menggunakan tagline “Orang pintar minum Tolak Angin”. Karena jamu seringkali dianggap sudah kuno di masa kini, maka Tolak Angin menggunakan kata “orang pintar” untuk mengajak konsumen merubah mindset mereka bahwa jamu bisa dikonsumsi oleh banyak masyarakat modern.