Shift Kerja; Strategi Efektif dan Efisien

Share Artikel

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp

Daftar Isi

Dalam melakukan pembagian shift kerja yang harus diperhatikan adalah jam kerja maksimal yang bisa dijalani oleh karyawan. Makanya, pembuatan jadwal shift haruslah dilakukan dengan efektif dan efisien agar tidak terjadi kesalahan dalam pengelolaannya.

Pembuatan jadwal shift kerja tidak boleh dilakukan secara sembarangan karena bisa memberikan dampak yang tidak diharapkan. Oleh karena itu diperlukan beberapa strategi dalam langkah pembuatan jadwal shift karyawan.

Strategi Mengelola Shift Kerja

shift kerja

Berikut beberapa pengelolaan shift kerja yang dapat dilakukan sebagai berikut;

  • Membuat jadwal shift dengan jelas. Anda bisa membuat jadwal shift menggunakan sistem komputasi maupun dengan menggunakan software tertentu. Jadwal bisa dibuat secara sederhana dan lebih mudah untuk dipahami terutama oleh para karyawan.
  • Melakukan rotasi kerja yang berkala. Sebaiknya pembagian jadwal shift dilakukan dengan mengacu pada pasal 77 UU Ketenagakerjaan yang mengatur maksimal shift kerja 8 jam sehari. Aturan tersebut dapat dijadikan acuan untuk melakukan pembagian jadwal kerja sehingga dapat optimal. Jam kerja karyawan yang terlalu berlebihan tentunya tidak baik bagi karyawan yang bersangkutan. Bahkan kondisi ini dapat membuat karyawan mengalami gangguan kesehatan dan juga gangguan mental.
  • Hindari shift kerja karyawan yang berlebihan. Jam kerja yang terlalu lama cenderung membuat karyawan mengalami gangguan. Gangguan baik dalam hal fisik atau kesehatan maupun juga dalam hal emosi dan jiwa. Karyawan bisa saja mengalami lemah tubuh dan juga stres. Oleh karena itu jam kerja yang berlebihan haruslah dihindari.
  • Komunikasikan jadwal shift kerja dengan karyawan. Komunikasikan jadwal shift yang telah dibuat dengan menggunakan bahasa yang mudah dicerna oleh para karyawan. Melalui informasi yang Anda sampaikan pada karyawan maka selanjutnya karyawan dapat mempertimbangkan jam kerjanya yang telah dijadwalkan.
  • Gunakan software tertentu. Untuk mempermudah pekerjaan Anda maka Anda bisa menggunakan beberapa sotware atau aplikasi tertentu agar bisa mengatur jadwal shift karyawan dengan baik. Tentu saja dengan menggunakan sotware maka akan lebih mudah sehingga Anda bisa bekerja lebih efektif dan efisien.

Keuntungan Shift Kerja

shift kerja

  • Kesehatan karyawan terpelihara. Dengan adanya shift kerja yang efisien maka karyawan pun dapat bekerja tanpa kelebihan jam. Hal ini lah yang dapat membuat karyawan bisa selalu terjaga kesehatannya baik kesehatan fisik maupun mental. Maka karyawan dapat bekerja di tiap harinya dengan kondisi yang lebih baik.
  • Kerjasama tim kuat. Sistem shift akan lebih meningkatkan interaksi antara karyawan yang satu dengan yang lain. Maka interaksi yang semakin banyak dilakukan ini akan semakin membuat para karyawan saling memiliki hubungan yang solid.
  • Produktivitas meningkat. Produktivitas semakin meningkat karena adanya kondisi karyawan yang sangat baik. Kesehatan karyawan terjamin sehingga perilaku kerja bisa berjalan dengan sangat efektif.
shift kerja

Semoga artikel yang kami sediakan selalu bermanfaat bagi teman-teman sekalian. Selamat mencoba.

Featured Image by Business photo created by rawpixel.com – www.freepik.com

Share Artikel

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram