Franchise Thai Tea Ini Bisa Jadi Refensi Bisnis Kamu!

Share Artikel

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp

Daftar Isi

Franchise Thai Tea telah menjadi salah satu favorit dalam dunia bisnis franchise. Franchise minuman ini sangat akrab di lidah orang indonesia. Setidaknya di beberapa kota besar, selalu akan kita jumpai gerai-gerai minuman thai tea.

Menjamurnya franchise thai tea ini bisa menjadi peluang bagi teman-teman yang ingin memulai berbisnis.

Untuk itu, kami telah merangkum 3 (tiga) franchise thai tea yang bisa jadi referensi bisnis untuk teman-teman. Berikut rangkumannya;

1. Rachacha Thai Tea

franchise thai tea

Rachacha Thai Tea Indonesia merupakan salah satu usaha yang bergerak di bidang kuliner minuman cepat saji. Berusaha untuk menjadi bisnis waralaba Thai Tea terbesar, menguntungkan dan paling dipercaya oleh para mitra. 

Rachacha menawarkan minuman yang enak dan segar dengan bahan baku berkualitas tinggi namun dengan harga yang terjangkau. Serta memberikan pelayanan yang memuaskan untuk para mitra dan pelanggan Rachacha Thai Tea Indonesia.

Rachacha sudah ada di lebih dari 100 kota di Indonesia. Dan 150 mitra yang telah bergabung bersama Rachacha Thai Tea Indonesia.

Rachacha Thai Tea terjual lebih dari 50.000 cup setiap bulan. Dan menjadi minuman thai tea paling favorit anak milenial saat ini.

Rachacha juga meraih penghargaan “The Most Promising Brand 2018 – Franchise dan Business Opportunity” dari Majalah Franchise. Dan Tahun 2019 Rachacha meraih penghargaan “Rising Business Opportunities” dari Franchise Global.

Tertarik? cek selengkapnya di sini >>> Rachacha.id

2. Chagocha

franchise thai tea

Berawal dari sebuah garasi kecil, dengan konsep gerobakan inilah awal Chagocha muncul. Dengan tujuan ingin mengembangkan lapangan pekerjaan, Chagocha mengembangkan konsep kemitraan yang bisa dimiliki oleh setiap orang yang ingin memulai bisnis thai tea dengan modal yang murah dan terbukti menghasilkan dengan resiko yang sangat rendah.

Harga franchise yang sangat murah dengan bahan baku yang murah juga sehingga bisa menghasilkan profit yang tinggi. Tanpa royalti fee dan franchise fee, 100% keuntungan mitra.

Chagocha juga memiliki SOP atau Standard Operasional Prosedur yang sangat mudah, sehingga bisa dijalankan oleh siapapun termasuk delegasi ke karyawan.

Menarik juga kan? ya udah, cek selengkapnya lagi disini >>> Chagocha.id

3. Oma Thai Tea

franchise thai tea

Berdiri sejak tahun 2017, Oma Thai Tea memiliki visi dan misi, untuk membantu masyarakat indonesia berwirausaha dengan modal yang murah dan tanpa kesulitan dalam menjalankan usahanya.

Bahan baku terbuat dari teh asli thailand, dengan harga yang terjangkau dan kualitas terbaik. Semua hasil penjualan 100% untuk mitra.

Jadi tunggu apalagi teman-teman? Untuk info selengkapnya, cek disini yah >>> OmaThaiTea.com

Semoga artikel ini dapat membantu teman-teman, agar bisa memulai menjalankan usaha segera.

Featured Image by Food photo created by jcomp – www.freepik.com

Share Artikel

Share on facebook
Share on twitter
Share on linkedin
Share on whatsapp
Share on telegram