Pada artikel sebelumnya kita telah membahas pengertian dan beberapa kelebihan video marketing. Sekarang saatnya kita membahas mengenai jenis-jenis video marketing yang wajib Anda ketahui.
Hal ini bertujuan agar kiranya Anda bisa memilih jenis yang video marketing mana yang paling cocok dengan bisnis Anda.
Berikut kami uraikan beberapa jenis video marketing yang umum digunakan;
–
1. Video Demo
Video demo menampilkan bagaimana sebuah produk bekerja. Pada dasarnya adalah cara lain untuk menjelaskan tentang merek ataupun produk Anda, selain gambar produk, judul, deskripsi, dan lainnya.
Video demo juga bisa dianggap sebagai cara untuk lebih memamerkan produk dalam keadaan sedang digunakan (yaitu dengan menonjolkan fitur, fungsi, dan contoh penggunaannya) untuk membantu customer membayangkan penggunaannya sendiri.
Video demo juga merupakan cara bagi Anda untuk memperlihatkan value produk, kualitas, serta keunikan dari produk Anda.
–
2. Video Branding
Adalah salah satu bagian penting dari kampanye sebuah iklan bisnis dengan tujuan utama membangun brand awareness. Video branding biasanya memuat sebuah visi, misi, dan solusi apa yang ditawarkan bisnis Anda kepada masyarakat.
Ada 3 Manfaat membangun brand dengan video;
- Dibandingkan foto atau gambar, video lebih mempunyai ruang untuk mengirim pesan sebuah produk yang kompleks yang kiranya membutuhkan edukasi ke customer. Apalagi jika produk membutuhkan sebuah informasi yang detail, maka tentu video akan sangat cocok menjelaskan hal tersebut ketimbang banner.
- Video dapat memuat cerita dengan baik yang dapat meningkatkan interaksi dengan customer. Dengan video branding, Anda akan memudahkan customer mengingat brand Anda dan berpotensi untuk membagikannya ke masyarakat luas.
- Menjangkau customer lebih banyak dengan video online. Sebuah riset menunjukkan bahwa tercatat 21% orang Indonesia menonton video online setiap hari, di mana pebagiannya yaitu 43% yang menonton video online seluler dan 79% yang menonton video via Wi-fi.
–
3. Video Event
Video Event adalah video dokumentasi sebuah acara yang diadakan oleh sebuah perusahaan, organisasi, maupun personal. Jadi ketika bisnis Anda mengadakan sebuah acara seperti peluncuran produk, konferensi, seminar, diskusi, gathering, maka pastikan Anda mengabadikan acara tersebut dalam bentuk video.
Beberapa manfaat bagi bisnis ketika memproduksi video event;
- Mampu meningkatkan konversi dan penjualan
- Bisa digunakan dalam berbagai metode promosi
- Bisa dijadikan bukti yang mampu menjelaskan semuanya di hari depan
- Mampu membangun kepercayaan konsumen
- Mampu menjangkau target market yang lebih luas
–
4. Video Interview Ahli atau Pakar
Adalah video yang menampilkan pakar saat membagikan opininya terkait apa yang menjadi ahlinya. Hal ini tentu akan membantu sebuah bisnis untuk mendapatkan kepercayaan dari customer.
Jika ingin yang sederhana, maka Anda juga bisa melakukan wawancara dengan influencer di industri bisnis Anda untuk jenis video ini.
–
Featured image by Technology photo created by artursafronovvvv – www.freepik.com